Padang Kota Wisata

Jembatan Siti Nurbaya


                              




Marah Roesli merupakan sastrawan kelahiran Padang 7 Agustus 1889, yang terkenal lewat karya monumentalnya berjudul Siti Nurbaya (Kasih Tak Sampai) yang diterbitkan pertama kali pada 1922 oleh penerbit Balai Pustaka. Bercerita mengenai wanita yang dipaksa kawin oleh orang tuanya. Hal ini merupakan awal mula dari terkenalnya jembatan Siti Nurbaya.
Jembatan Siti Nurbaya ini tampaknya merupakan salah satu tempat wisata yang penting di Kota Padang, yang wajib dikunjungi karena apabila belum berkunjung ke jembatan ini boleh dikatakan belum lengkap melihat Kota Padang.
Waktu yang paling cocok untuk mengunjungi lokasi wisata ini adalah pada waktu menjelang matahari terbenam, karena Anda dapat menyaksikan keindahan pemandangan matahari terbenam dari jembatan tersebut.
Setelah itu, area di sekitar jembatan akan dipenuhi oleh para penjual makanan yang menawarkan kuliner khas Padang Sumatera Barat dengan harga yang cukup bersahabat, disini Anda dapat mencicipi sate Padang, pisang bakar, jagung bakar dan berbagai minuman khas sesuai selera.

Pantai Air Manis
Image result for pantai air manis
Keberadaan Batu Malin Kundang ini sangat menarik perhatian para wisatawan. Bentuknya yang menyerupai manusia ini sangat membuat banyak orang penasaran ingin melihatnya. Dan untuk mengunjungi Batu Malin Kundang ini tentunya tujuan utamanya adalah Pantai Air Manis. Pantai dengan pasir yang berwarna putih kecoklatan ini apabila air lautnya pasang naik, maka ombaknya akan menghempas batu tersebut dan bahkan dapat menutup Batu Malin Kundang ketika air laut pasang besar, maka batu-batu itu akan menyerupai dinding kapal yang sudah pecah, pastinya akan sangat terlihat indah.

Pantai Air Manis Padang tidak hanya itu, jika air laut sedang surut, Anda pun bisa berjalan sejenak ke Pulau Pisang, sebuah pulau kecil dengan luas sekitar 1 Hektar yang terletak tidak jauh dari tepian Pantai Air Manis. Perjalanan menuju pulau tersebut dapat ditempuh dengan berjalan kaki saja. Pulau ini dapat dijadikan sebagai tempat peristirahatan sementara sambil menyantap bekal makanan yang Anda bawa. Namun perlu diingat, Anda tidak bisa berlama-lama berada di Pulau Pisang ini karena beberapa jam kemudian air laut akan berangsur-angsur naik, sehingga Anda tidak dapat lagi kembali ke tepian Pantai. Seperti pantai-pantai lain, Pantai Air Manis juga bisa dijadikan tempat berselancar karena ombaknya cukup stabil. Kawasan Pantai Air Manis ini sering dijadikan para muda-mudi untuk tempat berkemah bersama. Untuk urusan kuliner Anda tidak perlu cemas karena lidah akan dimanjakan dengan berbagai masakan khas Padang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar